Jamkrindo

Tips Merawat Kulkas dari Manajer Produk Samsung Electronics Indonesia

Oleh Nina Karlita pada 19 Nov 2020, 04:55 WIB

Cobisnis.com - Product Marketing Manager Home Appliances - Samsung Electronics Indonesia, Hendry Wijaya, memberikan sejumlah tips menjaga kulkas. Samsung memiliki produk Refrigerator Multidoor RF60 yang sangat menekankan keluarga dan kesehatan terutama dalam menghadapi masa pandemi.

"Fungsi kulkas menjadi terasa lebih penting saat pandemi dalam menjaga kesegaran bahan makanan yang disiapkan keluarga untuk jangka waktu lebih panjang," ujar Hendry dalam siaran pers, Selasa (17 November 2020).

Berikut tips cara merawat kulkas di rumah agar kebersihannya tetap terjaga dan kinerjanya maksimal:

1. Posisikan Kulkas dengan Optimal

Posisi tepat akan membantu menjaga suhu kulkas. Sebagai panduan, kulkas sebaiknya ditempatkan setidaknya 5 cm dari dinding sisi kiri dan kanan dan 10 cm dari dinding di belakang. Jika kulkas tidak memiliki ventilasi yang baik, suhu freezer dapat meningkat dan makanan beku dapat mulai mencair ketika suhu ruangan secara keseluruhan mulai meningkat, terutama di saat cuaca panas.

Selain itu, pastikan kulkas tidak terpapar sinar matahari langsung, yang dapat menyebabkan suhu internal kulkas meningkat.

2. Berikan Suhu Tepat untuk Makanan

Pastikan sayur, buah, ataupun daging disimpan dalam suhu yang tepat untuk menjaga kualitasnya, karena kebutuhan tingkat pendinginan berbeda-beda bagi setiap bahan makanan. Samsung Refrigerator Multidoor RF60 memiliki Cool Select Zone, sebuah kompartemen multifungsi, memiliki 4 pilihan pengaturan suhu sehingga mampu menjadi chiller hingga freezer sesuai kebutuhan dan tipe bahan makanan yang ingin disimpan.

Saat membeli banyak sayur dan buah, kompartemen ini dapat menyimpan pada suhu 2°C di mode Cool.

Jika ingin menyimpan daging lebih lama, letakkan dalam mode Soft Freeze (-5°C), dan simpan makanan beku lain di mode Freeze (mode ini akan menyamakan suhu dengan suhu kompartemen Freezer dalam kisaran -17 hingga -23°C).

Dilengkapi dengan teknologi Precise Cooling, suhu di kompartemen akan dijaga konstan, sehingga apapun bahan makanan yang disimpan, kesegarannya terjaga lebih lama, siap menjadi sumber nutrisi keluarga.

3. Lakukan Pembersihan Ringan Seminggu Sekali

Beberapa risiko mengintai kulkas yang jarang dibersihkan. Makanan yang tumpah dan mengkontaminasi makanan lain, jamur yang tumbuh di bahan makanan tertentu, atau susu dan yoghurt yang basi, bisa menghadirkan penyakit. Belum lagi bau tak sedap dari bahan makanan basi atau busuk.

- Periksa kondisi makanan, buang segera yang sudah kadaluarsa dan beri label yang mendekati masa kadaluarsa.

- Segera bersihkan tumpahan atau ceceran makanan. Ceceran makanan bisa jadi sarang bakteri. Bersihkan dengan menggunakan lap kain yang dibasahi dengan air hangat, kemudian keringkan.

- Bersihkan eksterior kulkas. Pegangan kulkas adalah salah satu tempat yang paling banyak dilupakan, padahal pegangan mengandung bakteri karena setiap hari dipegang oleh tangan seluruh keluarga.

4. Lakukan Pembersihan Intensif Tiga Bulan Sekali

- Bersihkan bunga es jika ada. Bunga es di freezer perlu dicairkan dan dibuang karena menurunkan kinerja pendinginan dan meningkatkan daya listrik yang dikonsumsi. Termasuk menyita ruang sehingga kapasitas freezer menjadi mengecil.

Samsung Refrigerator Multidoor RF60 telah dilengkapi teknologi yang menghilangkan bunga es secara otomatis, sehingga tidak perlu repot melakukan pembersihan manual.

- Bersihkan rak kulkas. Untuk rak yang bisa dilepas, sebaiknya dikeluarkan dari kulkas. Cuci semua rak dengan menggunakan campuran air dan baking soda, angin-anginkan dahulu sampai kering sebelum dipasang kembali.

Setelah semua rak kembali terpasang, masukkan bahan-bahan makanan dengan rapi. Letakkan di tempat yang semestinya dan usahakan kulkas tidak terlalu penuh. Dengan kapasitas besar Samsung Refrigerator Multidoor RF60 hingga 611 liter, menyimpan makanan tidak perlu berdesakan, makanan pun lebih mudah ditemukan begitu membuka pintu kulkas.

Tag Terkait