Jamkrindo

Indosat Resmikan Gerai IM3–3Store Terpadu Pertama di Kawasan Urban Cipayung

Oleh Dwi Natasya pada 20 Jan 2026, 17:04 WIB

JAKARTA, Cobisnis.com – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) meresmikan gerai layanan IM3 dan 3Store dengan konsep terpadu di kawasan Cipayung, Jakarta Timur. Gerai ini menjadi yang pertama di Indonesia yang menggabungkan layanan IM3 dan Tri dalam satu area tanpa sekat, guna mempermudah akses pelanggan di wilayah dengan aktivitas dan trafik layanan yang tinggi.

EVP–Head of Circle Jakarta Raya (JAYA) Indosat Ooredoo Hutchison, Swandi Tjia, menyampaikan bahwa pembukaan gerai ini merupakan bagian dari strategi perusahaan untuk memperluas kehadiran layanan resmi Indosat di kawasan urban yang padat dan dinamis. Menurutnya, Cipayung dipilih karena memiliki kebutuhan layanan pelanggan yang konsisten dan volume kunjungan yang tinggi.

Konsep gerai terpadu ini hadir sebagai respons atas meningkatnya permintaan layanan pelanggan, khususnya untuk penggantian kartu, aktivasi produk, serta layanan rutin yang membutuhkan penanganan cepat. Berdasarkan pemetaan internal Indosat, wilayah Cipayung dan sekitarnya mencatat lebih dari 500 kunjungan pelanggan setiap bulan, dengan total basis pelanggan aktif IM3 dan Tri mencapai sekitar 100 ribu pengguna.

Pemilihan lokasi Cipayung juga didukung oleh karakteristik wilayah yang memiliki mobilitas harian tinggi dan kepadatan pengguna yang signifikan. Dalam radius 20 kilometer, kawasan ini mencakup populasi sekitar 286 ribu jiwa dengan tingkat kebutuhan layanan di atas rata-rata wilayah urban lainnya. Kehadiran gerai ini memungkinkan pelanggan mengakses berbagai layanan Indosat secara lebih efisien tanpa harus berpindah lokasi.

Meski berada dalam satu area terpadu, layanan IM3 dan 3Store tetap dijalankan oleh customer service masing-masing dengan standar kualitas yang sama seperti jaringan layanan resmi Indosat lainnya. Pelanggan dapat mengakses layanan prabayar dan pascabayar, penggantian kartu, hingga produk Indosat seperti modem HiFi Air 4G dan HiFi Air 5G dalam satu titik layanan terintegrasi.

Kehadiran gerai berkonsep baru ini juga sejalan dengan strategi Indosat dalam memperkuat pengalaman pelanggan di kawasan dengan aktivitas digital tinggi. Di wilayah Cipayung, kontribusi pelanggan terhadap total trafik layanan Indosat tercatat mencapai 42,7 persen, menjadikan area ini sebagai salah satu penopang utama penguatan pangsa pasar Indosat di Jakarta Raya.

Seiring dengan perluasan titik layanan, Indosat juga terus mempercepat ekspansi jaringan AIvolusi5G di Jakarta Raya. Di wilayah Inner Jakarta yang mencakup DKI Jakarta, Depok, Bekasi, dan Karawang, jaringan 5G Indosat telah menjangkau 32 kecamatan atau sekitar 26 persen dari total wilayah, dengan cakupan jaringan mencapai 34 persen. Salah satu fokus penguatan berada di kawasan padat penduduk seperti Cipayung.

Sementara itu, di wilayah Outer Jakarta yang meliputi Tangerang, Bogor, Cianjur, Banten, hingga Sukabumi, jaringan 5G Indosat telah menjangkau 20 kecamatan atau sekitar 7 persen wilayah, dengan cakupan jaringan sebesar 3,3 persen. Ekspansi difokuskan pada kawasan bisnis, pusat perkantoran, area komersial, serta koridor mobilitas utama dengan trafik data tinggi.

Di Jawa Barat, ekspansi 5G Indosat telah mencakup 45 kecamatan di lima kota dan kabupaten, dengan cakupan mencapai 93 persen dari wilayah prioritas. Penguatan jaringan diarahkan ke kawasan urban, pusat pertumbuhan ekonomi, permukiman padat, serta jalur penghubung antarkota.

Melalui teknologi AIvolusi5G, Indosat menghadirkan peningkatan kecepatan, latensi yang lebih rendah, serta kestabilan jaringan yang lebih baik dibandingkan 4G. Teknologi ini dipadukan dengan kecerdasan buatan untuk menyesuaikan performa jaringan secara real-time sesuai kebutuhan pengguna, tanpa memerlukan aplikasi tambahan.

Selain peningkatan performa jaringan, AIvolusi5G juga dilengkapi fitur perlindungan digital otomatis melalui Anti-Scam dan Anti-Spam. Fitur ini bekerja langsung di tingkat jaringan untuk menyaring panggilan dan pesan mencurigakan. Sejak diluncurkan, sistem ini telah memblokir ratusan juta panggilan berisiko dan melindungi jutaan pelanggan dari potensi penipuan digital.

Dengan penguatan jaringan, perluasan titik layanan, serta inovasi berbasis AI, Indosat menegaskan komitmennya untuk menghadirkan layanan yang adaptif, aman, dan berfokus pada kenyamanan pelanggan di seluruh wilayah Jakarta Raya dan sekitarnya.