Jamkrindo

Safe Work Indonesia 2025 Gelar Pameran & Forum K3 Terbesar di Tanah Air

Oleh Dwi Natasya pada 24 Sep 2025, 14:24 WIB

JAKARTA, Cobisnis.com – Safe Work Indonesia kembali digelar pada 24–26 September 2025 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Ajang ini menjadi satu-satunya pameran di Indonesia yang fokus sepenuhnya pada bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) lintas sektor industri, sekaligus menjadi edisi kedua setelah mendapat sambutan positif tahun lalu.

Tahun ini, Safe Work Indonesia juga dipercaya menjadi tuan rumah Indonesia Occupational Safety and Health Forum (Indonesia OSH Forum) yang digelar bersama Indonesian Network of Occupational Safety and Health Professionals (INOSHPRO). Forum tersebut mengangkat tema “Penguatan Upaya Menurunkan Kecelakaan Kerja dan Penyakit Akibat Kerja, Peningkatan Produktivitas dan Keberlangsungan Usaha dalam Konteks Perubahan UU No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja.”

Acara akan menghadirkan panel diskusi bersama pengambil kebijakan, praktisi, dan pakar K3 dari berbagai lembaga seperti Kementerian Ketenagakerjaan, Kementerian Kesehatan, Kementerian Perindustrian, Kementerian PUPR, Kementerian ESDM, BNSP, hingga BPJS Ketenagakerjaan. Selain itu, pengunjung juga bisa memanfaatkan layanan Klinik Konsultasi K3 gratis yang diinisiasi oleh INOSHPRO.

“Safe Work Indonesia bukan hanya ajang pameran produk dan teknologi terbaru, tetapi juga wadah kolaborasi bagi pelaku industri, akademisi, hingga regulator K3. Harapan kami, kesadaran akan pentingnya budaya kerja yang aman dan sehat bisa semakin kuat di Indonesia,” ujar Ferdian Lo, Project Director Safe Work Indonesia 2025.

Sofianto Widjaja, Managing Director PT Mustika Pelita Media (MPM), menambahkan bahwa penyelenggaraan ini diharapkan dapat memperkuat komitmen industri dalam menekan angka kecelakaan kerja. “Lewat forum dan pameran ini, kita ingin bersama-sama membangun budaya K3 yang berkelanjutan serta mendukung produktivitas industri,” jelasnya.

Partisipasi juga datang dari brand-brand global yang berasal dari tujuh negara, termasuk Indonesia, China, Singapura, Malaysia, Jepang, Inggris, dan Irlandia. Kehadiran mereka menunjukkan tingginya perhatian dunia terhadap penerapan K3 di Indonesia. Dukungan juga diberikan oleh sejumlah asosiasi dan lembaga, seperti IFRF, HSE Indonesia, Politeknik Ketenagakerjaan, WSO, hingga KAK3RS.

Pameran ini diselenggarakan bersamaan dengan Refrigeration & HVAC (RHVAC) Indonesia serta Industrial & Commercial Building Technology (ICBT) Indonesia, sehingga pengunjung dapat menemukan berbagai solusi terintegrasi mulai dari sistem keselamatan, cleanroom untuk sektor kesehatan dan farmasi, hingga efisiensi energi bagi industri manufaktur berteknologi tinggi.

Info lebih lengkap mengenai Safe Work Indonesia 2025 dapat diakses di www.safeworkindonesia.com atau melalui email marcomm@pelitapromo.com dan nomor 021-53660804.